[DISINFORMASI] Pemberian "Kode 00" Terhadap Suara yang Dikondisikan Menang oleh KPU

Penjelasan : 

Beredar potongan video di aplikasi percakapan WhatsApp berupa pemberitaan TVRI Yogyakarta dengan judul "Komisi A DPRD DIY Temukan 904 Data Pemilih Bermasalah". Dalam narasinya, sang pengunggah mengeklaim bahwa terdapat pemberian "kode 00" terhadap suara yang akan dikondisikan menang oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU). 

Dilansir dari turnbackhoax.id, klaim bahwa terdapat pemberian “kode 00” terhadap suara yang akan dikondisikan menang oleh KPU adalah keliru. Ketua Divisi Perencanaan, Data, dan Informasi KPU Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) Wawan Budiyanto menyebutkan bahwa kode tersebut muncul berdasarkan data dari Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil). Diketahui bahwa terdapat 904 kartu tanda penduduk (KTP) warga Kota Yogyakarta yang dianggap bermasalah sebab mencantumkan RT/RW 00 dalam KTP-nya. Hal tersebut yang kemudian membuat "kode 00" muncul ke dalam sistem data milik Disdukcapil maupun KPU. Wawan menjelaskan bahwa permasalahan tersebut tidak akan berpengaruh pada hak suara yang dimiliki oleh 904 warga Kota Yogyakarta pada Pemilu mendatang sebab mereka dianggap sah untuk memilih.

KATEGORI: DISINFORMASI

Link Counter:

-https://turnbackhoax.id/2023/05/24/salah-mulai-kpu-menjalankan-aksi-kotornya-dia-memberi-kode-00-berarti-itu-untuk-suara-yang-dikondisikan-pemenangnya/

-https://jogja.suara.com/read/2023/05/09/191500/sebanyak-904-pemilih-kota-jogja-tak-miliki-alamat-ini-komentar-kpu-diy

Sumber :

https://www.kominfo.go.id/content/detail/49277/disinformasi-pemberian-kode-00-terhadap-suara-yang-dikondisikan-menang-oleh-kpu/0/laporan_isu_hoaks

Share this Post